Senin, 04 Oktober 2021

Selasa, 5 oktbr 2021 kls 5 C

 Pendidikan             : SD AL AZHAR 1

Kelas / Semester                 :  5 /1

Tema                                     :  Sehat Itu Penting (Tema 4)

Sub Tema                             :  Peredaran Darahku Sehat (Sub Tema 1)

Muatan Terpadu                  :  Bahasa Indonesia (3..6, 4.6), IPA (3.4, 4.4), SBdP (3.2, 4.2)

Pembelajaran ke                 :  2                                                                                                                                          

Alokasi waktu                       :  1 Hari

 

A.     TUJUAN

1.     Dengan kegiatan mencari tahu tentang tangga nada, siswa dapat mengidentifikasi tangga nada dalam musik dan  menjelaskan ciri-ciri lagu bertangga nada mayor dan minor dengan benar.

2.     Dengan kegiatan mencari tahu contoh lagu bertangga nada mayor dan minor, siswa dapat menyebutkan berbagai lagu bertangga nada mayor dan minor dan menyanyikan lagu bertangga nada mayor dan minor sambil bermain alat musik sebagai iringannya secara tepat.

3.     Dengan kegiatan menulis pantun, siswa dapat menyebutkan bagian bagian pantun dan menunjukkan ciri-ciri serta unsur-unsur pantun yang dibuat dengan benar.

4.     Dengan kegiatan mengamati gambar peredaran darah pada burung, siswa dapat menjelaskan organ peredaran darah dan fungsinya pada hewan (burung) secara rinci kemudian menuliskan dan menggambar cara kerja peredaran darah pada hewan dengan tepat.


Pembelajaran 2

 

Apa yang dimaksud dengan pantun. Tanyakan kepada orang yang kamu anggap tahu mengenai pantun. Kamu juga dapat mencari tahu mengenai pantun dan syair dari internet atau majalah. Kemudian, tuliskan pengertian pantun dan syair pada kolom berikut!

·         Pantun adalah karya sastra lama berbentuk puisi. Pantun mengandung pesan. Pesan atau amanat dalam pantun merupakan sesuatu yang ingin disampaikan pembuat pantun. Pesan tersebut dapat berupa nasihat atau ajaran.

·         Syair merupakan puisi lama berasal dari Arab. Syair biasanya mengandung pesan atau nasihat.

 

Ayo Berdiskusi!

 

Bentuklah kelompok terdiri atas lima anak. Bersama kelompokmu, bacalah berbagai karya pantun. Berdiskusilah bersama teman sekelompokmu mengenai ciri-ciri pantun.

Ciri-ciripantun:

1.       Bersajak a-b-a-b.

2.      Setiap bait terdiri atas empat baris.

3.      Setiap baris pantun terdiri atas 8-12 suku kata.

4.      Baris pertama dan kedua berupa sampiran, baris ketiga dan keempat berupa isi.

 

Ayo Membaca!

Organ Peredaran Darah Manusia


Organ peredaran darah pada manusia terdiri atas pembuluh darah dan jantung. Keduanya memiliki fungsi berbeda-beda. Namun, membahas kedua organ pembuluh darah itu saja tidaklah lengkap tanpa membahas tentang darah. Darah, pembuluh darah, dan jantung merupakan suatu komponen yang berperan penting dalam kehidupan manusia.

Banyak hal yang dapat dilakukan dengan tubuh yang sehat. Tidak hanya mudah melakukan gerak dalam kehidupan sehari-hari, tetapi gerak-gerak tari dengan properti pun akan mudah dilakukan. Berikut beberapa penari yang bergerak dengan menggunakan properti tari.






Ayo Mengamati!
Amatilah gambar tiga tarian di atas. Kemudian, tuliskan nama-nama properti yang dipakai pada gambar tarian itu.
Nama properti tari pada gambar 1 = Kipas
Nama properti tari pada gambar 2 = Pedang
Nama properti tari pada gambar 3 = Busur dan anak panah

 

Ayo Menulis!
Setelah mengamati gambar di atas dan menyebutkan nama-nama properti yang digunakan pada gambar tarian, dapatkah kamu menyimpulkan apa yang dimaksud dengan properti tari?

·         Properti tari adalah segala kelengkapan dan peralatan yang digunakan untuk melakukan gerak tari dalam penampilan atau peragaan karya tari.

·         Properti dapat terbuat dari kain, kayu, besi, plastik, tembaga, atau kulit. Properti ada juga yang merupakan bagian dari busana dan asesoris, seperti selendang, panah, dan keris.

 

Matematika

 Belajar Debit dengan Otak Kanan

Salah satu perbedaan fungsi otak kiri dan kanan adalah bentuk pemikiran otak kiri dituangkan dalam kata-kata, sementara pemikiran otak kanan berupa gambar(visual). Kelebihan belajar dengan metode otak kanan adalah membantu mengingat dan menghafal dengan cepat salah satunya menghafal rumus debit air.

Sebelum masuk materi debit, ajak adik kalian berlatih mengubah satuan jarak, volume dan waktu seperti di bawah ini.

Sebaiknya kita juga mempelajari ini dulu ya...
Menghafal tangga satuan jarak

 

Untuk menghafalkan tangga satuan jarak, bisa diajarkan dengan menyanyikannya menggunakan lirik lagu anak-anak (Makan apa, makan apa, makan apa sekarang). Syair lagu diganti kilometer, hektometer, dekameter, meter ... desimeter, centimeter, milimeter. Selesai. Dengan menyanyikannya, dijamin anak-anak cepat hafal. Sudah terbukti.

Karena ini materi tentang debit, maka setiap tangga harus dipahami bernilai 1000 tiap tingkatnya. Jika naik tangga maka dibagi 1000, jika turun tangga maka dikali 1000. Pada satuan volume terdapat tanda kubik (pangkat 3).

Terangkan pula bahwa satuan volume adalah liter, dm3, ml , cm3, cc.

Konversi satuan volume

 

Konversi satuan waktu

 

Setelah menghafal satuan jarak, memahami konversi satuan volume dan waktu, kita akan menemukan jawaban dari latihan soal di atas dengan mudah.

    1 m3 = 1x1000.000=1000.000 cm3                             

    100 dm3 = 100x1000=100.000 cm3                         

    1 liter = 1 dm3                         

    1 m3/jam = 1x1000=1000 dm3/jam                

    1 menit = 1x60 = 60 detik

    1  jam = 1x60=60 menit

    180 detik = 180 : 60=3 menit

    3 liter/jam = 3x1000=3000 : 60= 50 cm3/menit

Saatnya menghitung debit
Bila adik-adik sudah mampu mengubah satuan volume dan waktu seperti contoh di atas, maka kita dapat melanjutkan dan masuk pada materi utama, yaitu debit.

Rumus debit adalah :


Debit  =  Volume : Waktu
Segitiga ini bisa membantu anak-anak untuk mencari volume atau waktu. Anak cukup menutup dengan tangan satuan apa yang ditanyakan dari soal debit. Sehingga anak akan tahu tanpa menghafal, bahwa :
Debit = Volume : Waktu,
Waktu = Volume : Debit 
Volume = Debit x Waktu.

Ada juga yang menghafal rumus dengan mengganti huruf V, D, W dengan Isi DeWe. Isi (volume), De (debit), We (waktu) yang dalam bahasa Jawa, isi dewe = isi sendiri. Atau juga dengan menggunakan istilah Vokalis DeWa (Vokalis=volume, De=debit, Wa=waktu).

Contoh soal :
1. Menentukan Debit


Seorang petugas pom bensin sedang mengisikan bensin ke tangki sebuah mobil. Sebanyak 36 liter bensin diisikan dalam waktu 2 menit. Berapa liter/menit debit aliran bensin tersebut ?

Diketahui :
Volume = 36 liter
Waktu = 2 menit
Ditanyakan debit ?
Jawab :
Debit = Volume : waktu
         = 36 liter : 2 menit
         = 18 liter/menit
Jadi, debit aliran bensin adalah 18 liter/menit.

2. Menentukan Waktu


Jika debit air 10 m3 /menit, maka untuk memenuhi kolam 160.000 liter. Berapa menit waktu yang diperlukan untuk memenuhi kolam tersebut ?

Diketahui :
Debit = 10 m3 /menit
Volume =  160.000 liter = 160.000 d m3 = 160 m3
Ditanyakan waktu ?
Jawab :
Waktu = Volume : Debit
           = 160 : 10
           = 16
Jadi, waktu yang diperlukan untuk memenuhi kolam adalah 16 menit.

3. Menentukan Volume


Suatu hari, debit air sungai Brantas 140 mm3/menit. Berapa cm3 volume air yang mengalir selama 8 jam ?

Diketahui :
Debit =  140 mm3/menit = 0,140 cm3/menit
Waktu = 8 jam = 480 menit
Ditanyakan Volume ?
Jawab :
Volume = Debit x Waktu
            = 0,140 cm3/menit x 480 menit
            = 67,2 cm3
Jadi volume air yang mengalir selama 8 jam adalah 67,2 cm³



Tidak ada komentar:

Posting Komentar