Rabu, 09 September 2020

Kamis, 10 September 2020 pjj kls 5 c

 Jarak Jauh ( PJJ )


Hari/tanggal                   : Kamis,  10   September    2020
Kelas                              : V
Tema 2                           : Udara Bersih bagi Kesehatan
Subtema 3                     : Memelihara Kesehatan Organ Pernapasan Manusia
Pembelajaran                : 6

Assalamu'alaikum warohmatullah wabarokatuh
Apa kabar anak sholih sholihah
Semoga semuanya dalam keadaan sehat wal'aafiyat
Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan berdoa

 Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! 
Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan TOLONG bila minta bantuan, ucapkan MAAF apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan TERIMA KASIH setelah mendapatkan bantuan


Tema 2 Kelas 5 SD Subtema 3 Pembelajaran 6


Ada dua macam teknik pewarnaan, yaitu pewarnaan basah dan pewarnaan kering. Teknik pewarnaan basah ialah pewarnaan menggunakan media yang memerlukan pengencer, misalnya tinta, cat air, atau cat minyak. Sebaliknya, teknik pewarnaan kering ialah pewarnaan menggunakan media yang tidak memerlukan bahan pengencer, misalnya pensil warna, krayon, atau oil pastel.

Rangkaian gambar berikut merupakan gambar dari sebuah cerita tentang seorang anak yang tidak mau bekerja sama dengan temannya dalam menyelesaikan tugas mewarnai. Saat melihat teman-teman lain telah menyelesaikan tugas, si anak mau bekerja sama untuk segera menyelesaikan tugas. Perhatikan gambar sebelum diwarnai dan setelah diwarnai.



Perhatikan gambar-gambar di atas. Gambar-gambar sebelah kiri merupakan gambar sketsa yang telah disempurnakan. Gambar-gambar sebelah kanan merupakan gambar-gambar yang telah diwarnai. Pada halaman berikut, kamu akan melihat gambar yang diwarnai telah disusun menjadi cerita dengan ditambahkan teks cerita.



Dalam cerita bergambar di atas terdapat contoh sikap bertanggung jawab atas tugas yang diberikan. Sikap bertanggung jawab memang harus dilatih sejak kecil supaya menjadi kebiasaan hingga kita dewasa nanti.


RANGKUMAN MATERI

A. Bahasa Indonesia

Membaca: cara mendapatkan informasi dari sesuatu yang ditulis

Teks yang dibaca dapat diceritakan kembali dengan mencatat gagasan pokok setiap paragraf untuk disampaikan dengan bahasa sendiri. Informasi yang diperoleh dari teks bacaan harus menggunakan kosakata baku.

Kosakata baku: kata yang sesuai dengan tata aturan kaidah bahasa Indonesia, dapat dicari artinya dalam kamus.

Kamus: buku yang memuat kata-kata beserta keterangan maknanya, pemakaian, atau
terjemahannya

Kalimat Efektif: ditulis mengikuti pola SPOK, yaitu: Subjek (S), Predikat (P), Objek (O), dan
Keterangan (K)

B. IPS

Kegiatan Ekonomi: Kegiatan yang dilakukan untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari.

Jenis-jenis Usaha Perekonomian di Indonesia:
1.     Kegiatan Produksi: menghasilkan barang/jasa
2.     Kegiatan Distribusi: menyalurkan barang dari produsen kepada konsumen
3.     Kegiatan Konsumsi: mengurangi, menghabiskan, atau memanfaatkan fungsi ekonomi suatu barang
Barang hasil produksi dapat dibedakan menjadi barang antara dan barang akhir.
Contoh barang antara: gandum, kain, benang
Contoh barang akhir: roti, pakaian, sepatu

C. PPKN

Kewajiban Siswa di Sekolah:
1.     Hadir tepat waktu
2.     Menaati tata tertib sekolah
3.     Mengikuti upacara bendera
4.     Mendengarkan nasihat guru
5.     Menjaga kebersihan sekolah
6.     Menghormati guru
7.     Saling menghargai siswa
8.     Menjaga keamanan dan ketertiban sekolah
9.     Menjalin rasa kekeluargaan
10. Saling menolong

Kewajiban di masyarakat lebih beragam, sesuai dengan usia. Orang tua ikut serta dalam pengamanan lingkungan. Anak-anak membantu dalam kegiatan kerja bakti. Semua ikut serta menjaga kebersihan lingkungan dan kerukunan sesama warga.

D. SBdP

Pola Lantai: pola denah yang dilakukan penari dengan perpindahan, pergerakan, dan
pergeseran posisi dalam sebuah ruang untuk menari

Fungsi Pola Lantai:
1.     Menata tarian
2.     Kekompakan antar penari
3.     Membentuk komposisi
4.     Memperindah suatu tarian

Jenis Pola Lantai dan Contohnya:

Jenis Pola Lantai dalam Tari :

Pola lantai pada tarian beserta contohnya. (Sumber: Mikirbae.com)

E. IPA

Pernapasan: proses pengambilan oksigen untuk oksidasi biologi, pengeluaran air dan karbon
dioksida, juga pembentukan energi yang terjadi di dalam sel

Penyakit yang Menyerang Alat Pernapasan Manusia:

1.     Influenza: disebabkan virus influenza
2.     Pneumonia: radang paru-paru. Alveoli meradang dan terisi cairan. Disebabkan infeksi bakteri, virus, jamur, atau parasit
3.     Tuberkulosis (TBC): infeksi disebabkan bakteri Mycobacterium tuberculosis
4.     Polip: selaput lendir pada hidung membengkak karena terjadi penimbunan cairan
5.     Bronkitis: peradangan cabang tenggorokan (bronkus) akibat virus dan bakteri
6.     Asma: penyempitan saluran pernapasan disebabkan debu, bulu binatang, asap, atau udara dingin

Cara Menjaga Kesehatan Alat Pernapasan Manusia:
1.     Konsumsi makanan bergizi
2.     Olahraga teratur
3.     Menjaga kebersihan lingkungan
4.     Gunakan masker

Evaluasi Daring

Anak-anak kita akan mengadakan Evaluasi daring Tema 2 Subtema 2 dan subtema 3 menggunakan Google Form
yakni: 

a. PKN

b. B.Indonesia


c. SBDP

( SELAMAT MENGERJAKAN SMG DIBERIKAN KEMUDAHAN AAMIIN )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar